Minggu, 14 Oktober 2012

Cara Menggunakan Prosedur Visual Basic 6.0

Ketik Visual Basic! - Prosedur adalah sebuah blog kode program yang akan mengerjakan perintah-perintah. Jika di dalam program yang akan dib... thumbnail 1 summary
Ketik Visual Basic! - Prosedur adalah sebuah blog kode program yang akan mengerjakan perintah-perintah. Jika di dalam program yang akan dibuat terdapat beberapa perintah yang akan mempunyai tugas atau fungsi yang sama maka kita dapat membuat sebuah prosedur atas perintah tersebut. Dan prosedur tersebut dapat dipanggil jika diperlukan.

Fungsi dibuatkan sebuah prosedur adalah dapat menghemat penulisan kode program karena perintah-perintah yang begitu banyak tetapi mempunyai fungsi yang sama dapat dibuat dalam satu bagian saja. Jika terjadi kesalahan dapat dengan mudah dicari kesalahan kemudian dilakukan perbaikan.

Bagaimana cara menggunakan prosedur di dalam visual basic 6.0? jawabannya mudah, karena kita akan diberikan contohnya. Tetapi sebelum lebih kanjut perlu kita kenali terlebih dahulu beberapa macam jenis prosedur yang ada di visual basic 6.0

  1. Procedure Sub, prosedur yang tidak mengembalikan nilai setelah tugasnya selesai
  2. Procedure Function, prosedur yang mengembalikan nilai setelah tugasnya selesai
  3. Procedure Event, prosedur untuk suatu event pada sebuah object. Dan digunakan dalam sebuah class module
  4. Procedure Property, prosedur untuk mengubah (let) atau mengambil (get) nilai property pada sebuah object. Dan digunakan dalam sebuab class module

 Cara menggunakan prosedur visual basic 6.0

Bentuk penulisan (syntax) procedure sub,

[public|private]Sub<nama_sub>(|<argument>|)
       .....
       <kode prosedur>
       .....
End Sub


Bentuk penulisan (syntax) procedure function,

[public|private]Function<nama_function>(|<argument>|) As <tipe_data>
      .....
      <kode prosedur>
      .....
End Function

Pernyataan [public|private] menyatakan ruang lingkup (scope) kerja prosedur. Jika prosedur tersebut berada pada scope public berarti digunakan dalam lingkup project. Dan jika pada scope private berarti digunakan dalam lingkup form.

4 komentar

  1. Mantap Ne Smua artikel lo buat bahan belajar...
    tetap smangat postingnya sob..
    bsa ne kta bagi2 ilmu sob..

    BalasHapus
  2. serius ni bener" bikin ilmu kita" nambah!!! thx sobat,,
    terus tambah postingnya ya!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thanks gan atas perhatiannya, semoga dapat disebarluaskan dan bermanfaat bagi banyak orang

      Hapus